Inilah 5 Liquid Rasa Makanan Paling Viral yang Wajib Kalian Coba! » Vapeboss Indonesia


Vapeboss Indonesia

Blog Details

image

Inilah 5 Liquid Rasa Makanan Paling Viral yang Wajib Kalian Coba!

Hai vapers! Per liquid an duniawi emang ada aja gebrakan barunya. Wajar sih karena emang dunia vape juga lagi hits-hitsnya jadi industri vape juga lagi gencar-gencarnya mencurahkan inovasinya.

Kalo kalian sering dengar liquid minuman, masih masuk akal lah yaaa karena ya masih nyambung aja kalo minuman dijadikan sebuah liquid.

Nah gimana kalo liquidnya diambil dari makanan? Terdengar aneh kan, tapi liquid makanan ini termasuk liquid yang populer dan viral di jamannya.

Jadi, apa kalian penasaran dengan liquid makanan yang viral ini? Simak penjelasannya berikut ini!

5 Liquid Makanan Paling Viral yang Wajib Dicoba

Berikut adalah beberapa liquid makanan paling viral yang bikin penasaran dan harus kalian coba, diantaranya:

Food Drip V3 Bubur Sumsum by DND Distribution

Food Drip V3 Bubur Sumsum 60ML by DND Distribution - 3

Liquid makanan paling viral di tahun lalu yang wajib kalian coba yaitu Food Drip V3 dengan rasa Bubur Sumsum. 

Food Drip Bubur Sumsum ini memiliki karakteristik rasa yang lembek dan gurih dari tepung beras yang terkandung di dalamnya.

Ketika inhale terdapat aroma pandan dengan hint gula aren, membuat Food Drip Bubur Sumsum ini semakin nikmat dan unik sehingga cocok untuk kalian yang suka liquid dengan rasa tidak terlalu manis.

Mille Crepes by Aloha Brewery

Mille Crepe Matcha Cake 60ML by Aloha Brewery x BVapor - Liquid Mille - FB  3MG 60ML

Mille Crepes, termasuk salah satu makanan paling viral yang membuat banyak orang rela antri panjang untuk mencobanya.

Kini, Aloha Brewery menghadirkan Mille Crepes dalam bentuk liquid dengan varian rasa strawberry dan matcha cake.

Untuk rasanya yaitu mirip mille crepes dengan layer-layer yang ada di dalamnya, dari serbuknya, crepes lembutnya hingga cream yang ada di selah-selahnya.

Food Drip Bola Ubi Cream Keju

Jual Food Drip V2 Bola Ubi Krim Keju 3mg 60ml Cream Cheese Liquid Vape -  Jakarta Selatan - Hit Cellular | Tokopedia

Masih dari Food Drip, liquid Bola Ubi Cream Keju juga menjadi salah satu liquid makanan yang memiliki banyak penikmat.

Dengan rasa manis yang pas, inhale-nya Bola Ubi Cream Keju ini mirip seperti sedang menggigit bola-bola ubi yang habis di goreng disertai sensasi dingin dari cream yang ada di dalamnya.

Tersedia dalam kemasan 60 ml dengan tingkatan nikotin 3-6 mg, Food Drip Bola Ubi Cream Keju termasuk liquid makanan viral yang dibanderol dengan harga 130 ribu saja.

Rilla Butter Toast by IJC & R54 Liquid

Rilla Toast Butter Toast 60ML by IJC x Hero57 - Liquid Rilla Toast - FB 6MG  60ML

Kali ini, liquid dengan cita rasa makanan hadir dari inspirasi sepotong roti tawar dengan olesan butter dan krim kismis, itulah Rilla Butter Toast.

Sebagai liquid creamy yang mengusung rasa khas makanan, Rilla Butter Toast menawarkan manis yang pas dan sentuhan sedikit asam, dengan aroma butter yang lembut pada exhale-nya.

Nasi Uduk by Dapur Rakyat Indonesia

NASI UDUK 60ML - Vapehan

Nasi uduk untuk sarapan sudah biasa, tapi bagaimana kalau nasi uduk ini dihadirkan dalam bentuk liquid?

Dibuat dari kombinasi rasa santan, serai, dan daun jeruk, liquid Nasi Uduk dari Dapur Rakyat Indonesia ini menawarkan cita rasa otentik khas nasi uduk tradisional.

Penutup 

Liquid sekarang ini memang cukup unik, dari liquid buah-buahan, minuman, hingga yang sekarang yang dibahas ini adalah liquid makanan.

Dari kelima rekomendasi liquid makanan di atas merupakan liquid yang populer dan banyak dijadikan topik pembicaraan. Jadi, tunggu apalagi? Silahkan datang ke vape store dan marketplace kesayangan kalian untuk mendapatkannya!

Baca Artikel Selanjutnya

5+ Rekomendasi Liquid Rasa Minuman Terbaik 2024